Pages

Friday, April 29, 2011

Event Solo Menari 24 Jam dalam Rangka Hari Tari Sedunia




Ada yang menarik di Jalan Slamet Riyadi pagi ini (29/4) yaitu di depan bangunan Lodji Gandrung. Pagi ini adalah pembukaan acara Solo Menari 24 jam dalam rangka memeriahkan Hari Tari Sedunia. Acaranya cukup meriah karena didukung oleh banyak penari baik dari Institut Seni Indonesia (ISI) Surakarta maupun dari siswa-siswi Sekolah Menengah Pertama (SMP) di kota Surakarta yang ikut memeriahkan acara pagi ini. Pembukaan acara ini juga dihadiri oleh Walikota Surakarta. Pembukaan acara diawali dengan pembacaan geguritan (puisi dalam bahasa Jawa) oleh Walikota Surakarta, dan dilanjutkan oleh tari topeng oleh penari dari ISI Surakarta.




Lalu Walikota Surakarta yang ikut menari berbaur bersama para seniman untuk menari bersama dalam pembukaan acara pagi ini.



Setelah pembukaan acara yang dilakukan oleh Walikota Surakarta yang diiringi dengan tarian pembuka dari para seniman, tibalah giliran penari-penari cilik yang berasal dari siswa-siswi SMP di Kota Surakarta yang unjuk gigi memeriahkan acara.




Di acara pembukaan Solo Menari 24 Jam ini juga dimeriahkan oleh kehadiran komunitas pecinta sepeda ontel di Kota Solo, lengkap dengan aksesoris unik yang mereka kenakan.




No comments:

Post a Comment