Bentuknya bulat pipih dengan warna merah sedikit kusam, melihat penampulannya sekilas mirip seperti buah apel, namum kulit buahnya memiliki bulu-bulu halus seperti beludru. Buah bisbul atau biasa disebut dengan buah mentega, merupakan salah satu buah yang tergolong cukup langka keberadaannya. Buah ini jarang ditemui di pasaran, maka tidak heran jika banyak orang yang tidak mengetahui keberadaan buah yang satu ini.
Semenjak masih kecil saya sudah dikenalkan dengan buah yang satu ini. Eyang saya di daerah Magetan memiliki pohon buah mentega ini. Setiap kali saya berkunjung ke rumah eyang, buah ini selalu menjadi incaran saya. Namun, beranjak memasuki bangku SMA hingga kuliah sekarang, saya jarang menemukan buah mentega ini. Kata paman saya sih karena anomali cuaca yang cukup ekstrim sekarang ini menjadikan pohon mentega menjadi jarang berbuah.
Buah mentega atau juga bisa disebut dengan velvet apple ini memiliki aroma wangi yang cukup tajam, namun tidak membuat eneg. Bau buah mentega ini bahkan dapat tercium di dalam sebuah ruangan. Daging buahnya berwarna putih, memiliki rasa yang manis serta tekstur yang lembut. Saking lembutnya, daging buah tersebut disamakan seperti mentega.
Mungkin tidak banyak orang yang memiliki tanaman buah mentega dan membudidayakannya, tak heran jika buah ini tergolong cukup langka sekarang ini. Berbicara soal buah langka, saya jadi teringat beberapa buah-buahan seperti buah mundu dan buah duwet (jamblang) yang dulu mudah saya temui semasa masih kecil, namun sekarang buah tersebut termasuk buah yang langka juga. Ah, semoga buah-buahan tersebut ada yang membudidayakannya dan tidak hilang kelak kemudian hari.
Semenjak masih kecil saya sudah dikenalkan dengan buah yang satu ini. Eyang saya di daerah Magetan memiliki pohon buah mentega ini. Setiap kali saya berkunjung ke rumah eyang, buah ini selalu menjadi incaran saya. Namun, beranjak memasuki bangku SMA hingga kuliah sekarang, saya jarang menemukan buah mentega ini. Kata paman saya sih karena anomali cuaca yang cukup ekstrim sekarang ini menjadikan pohon mentega menjadi jarang berbuah.
Buah mentega atau juga bisa disebut dengan velvet apple ini memiliki aroma wangi yang cukup tajam, namun tidak membuat eneg. Bau buah mentega ini bahkan dapat tercium di dalam sebuah ruangan. Daging buahnya berwarna putih, memiliki rasa yang manis serta tekstur yang lembut. Saking lembutnya, daging buah tersebut disamakan seperti mentega.
Mungkin tidak banyak orang yang memiliki tanaman buah mentega dan membudidayakannya, tak heran jika buah ini tergolong cukup langka sekarang ini. Berbicara soal buah langka, saya jadi teringat beberapa buah-buahan seperti buah mundu dan buah duwet (jamblang) yang dulu mudah saya temui semasa masih kecil, namun sekarang buah tersebut termasuk buah yang langka juga. Ah, semoga buah-buahan tersebut ada yang membudidayakannya dan tidak hilang kelak kemudian hari.
Mirip kesemek yah? *Mendadak pengen*
ReplyDeletesekilas agak mirip mas, tapi kalau kesemek buahnya agak berserat, kalau buah mentega lembut banget daging buahnya
Deletewah belum pernah makan sama sekali mas
ReplyDeletehampir tidak ada yang jual mas
Deletedenger-denger di daerah Bogor banyak yang membudidayakan buah ini
Dirumahku ada pohonnya cukup gedhe dan tiap tahun berbuah banyak.
ReplyDeleteNi dirumah juga dibudidayakan sama bapak yang doyan sama tanem-menanem :D
Mungkin di Karanganyar Solo cuma rumahku yang punya buah ini :D
sini bagi buahnya gih kalau pas musim :D
DeleteKaranganyar nya drh mn? Tolong hub ngi saya 081225662064. Sy mau beli bibitnya
DeleteIkutan dunk beli bibitnya...
DeleteDulu ada kenalan di Kota Batu Jatim ada yg punya...pas mau minta/beli bibit cangkokannya eh...ternyata sdh ditebang
😢😢😢
Katanya dpt protes dr tetangga krn banyak ulatnya.
Kami tunggi infonya kalau bibit dah dah ready
No WA 085755125758
Tks
sekarang masih ada ga ya mas buah menteganya? kalo masih adanya dimana ya kalo masnya tau?
ReplyDeletehampir tidak pernah menjumpai yang jual buah ini mbak, saya biasa dikasih sama saudara :)
Deleteaku baru lepas makan buah ni. kalau di Malaysia terutamanya di Utara Semenanjung, kami memanggilnya buah Seralat. memang sukar untuk memperolehnya sekarang.
ReplyDeleteiya, di Indonesia pun susah ditemukan buah semacam ini, hampir tidak ada yang jual :D
DeleteSaya punya pohonnya !! yey !! :D
ReplyDeletedan sedang berbuah lebat.. :D
Tapi karena pohonnya di tanam di tanah liar sama Ayah saya, jadinya "milik bersama"
Bisa dapet buahnya kalau ada yg matang dan belum di ambil tetangga-tetangga.. :D
Berarti buah ini tidak diperjual-belikan ya? dimanapun di Jawa?
Padahal enak banget buahnya :)
setau saya di daerah Jawa Tengah dan Jawa Timur tidak ada yang jual buah ini
Deletedi supermarket besar juga tidak ada
tapi ada beberapa artikel yang mengatakan buah ini banyak dibudidayakan di Kebun Raya Bogor sih
iya padahal rasa buahnya enak banget, sayang tidak banyak orang yang mengenal gara-gara memang keberadaannya susah didapatkan :D
buah mentega di rumah saudara saya banyak dan berbuah terus tiap hari,dan saya makan juga buahnya ketika berkunjung kerumah saudara saya,, buahnya enak, harum, dan lembut, :D
ReplyDeletetapi ada 2 pohon aja, dan mau di tebang gara2 daerah rumah saudara saya mau di bangun jembatan layang :'(
jadi sedih nih.. hiks hiks buah langkaaa... saya sering menyebutnya buah kuldi, hehe jauh yakk XD
ah sayang sekali kalau pohon buah menteganya ditebang, padahal buah tersebut termasuk buah yang cukup langka :(
DeleteKalau boleh tw, buah mentega ya skrng ad gak, klo ad saya boleh pesan,, kk saya yari" gak dpt, dia ngidm buah mentega itu..
ReplyDeleteada info yang jual buahnya gak ya?
ReplyDeletelagi nyari ni
Thanks
gak tau kak, selama ini nyari-nyari juga gak pernah ketemu
Deletedi daerah jatim bnyak. ksusnx jember. & ada yang jual bibitnya
ReplyDeleteterima kasih gan infonya :)
Deletenext time kalau ke Jember saya coba cari, kebetulan memang lagi cari-cari info tentang yang jual bibit tanaman ini